Makanan Menarik dan Bikin Tertarik untuk si Ulat


Alhamdulillah, telur - telur sudah menetas! Sampailah para penjelajah bunda cekatan di tahap ulat. 

Pekan ini adalah awal dari rangkaian hingga delapan Minggu ke depan. Saat ini sayapun mulai menjalani proses yang berbeda dari tahap sebelumnya.

Tugas para ulat adalah rakus melahap ilmu. Namun tak sembarang rakus, saya harus tetap bersikukuh memegang peta belajar. Sehingga lebih selektif memilih makanan. Dan kali ini, sebagai pemanasan, sebut saja 'the appetizer' atau menu pembuka. This is it!



Silakan baca cerita lebih lengkap  tentang makanan saya ini  di sini .

Tak cukup hanya ini, ada banyak makanan yang saya butuhkan. Yaitu apa yang ada di peta belajar. 

Setelah membaca referensi, saya merevisi  peta belajar yang pernah saya tetapkan sebelumnya di sini .

Atas keperluan berbagi, para ulat diberi kesempatan untuk menyajikan makanan yang sesuai dengan apa yang sudah dikuasai dan pernah dipraktikkan. For being able to share, we must know and do. 

Saya menyajikan ilmu menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Kebetulan saya pernah belajar tentang PUEBI dan sudah dua kali diamanahi menjadi editor buku antologi sebuah komunitas menulis.



Nahh, ternyata ada satu kesempatan lagi! Para ulat diperbolehkan mencicipi makanan yang disajikan oleh teman-temannya. Asal sesuai dengan kebutuhan belajarnya.

Ini lumayan menantang. Karena berbagai sajian ilmu tersaji menggiurkan. Jika tidak hati-hati bisa-bisa si ulat malah kekenyangan. Karena itu, butuh sebuah mantra yang tertancap, yaitu apakah makanan lain yang akan kita cicipi itu benar-benar 'Menarik dan membuat kita tertarik'?

Berikut adalah tiga sajian yang saya dapatkan dari ulat lain. Masih relevan dong dengan kebutuhan ilmu saya. Terimakasih saya ucapkan untuk teman-teman yang baik hati telah berbagi❤️





#institutibuprofesional
#hutankupucekatan
#tahapulat
#inimakananku

Komentar

Postingan populer dari blog ini

No Hoax dengan Copywriting yang Optimal

5 Langkah Kecil Mewujudkan Lingkungan Inklusif

Lebih Mudah dan Murah, Cobalah Healing by Writing